Kamis, 27 Mei 2010

Pemrograman Java : Array Bahasa pemrograman Java

Array adalah objek yang dapat menyimpan sejumlah data. Elemen yang disimpan pada array dapat berupa tipe data primitif ataupun instant kelas.

Untuk menggunakannya, array pertama kali harus dideklarasikan terlebih dahulu contoh : int[] nilai; Setelah itu untuk penciptaan objek array dan penugasan objek ke variable array di lakukan dengan menggunkan kata kunci new. Bentuknya sebagai berikut : nilai = new int[3]. Objek array dengan elemen tipe integer sebanyak 3 buah di alokasikan di dalam memori komputer dan objek ini dirujuk oleh variabel nilai. Perhatikan program berikut:

public static void ContohArray() {

int[] nilai;

nilai = new int[2];

// Isi elemen array

nilai[0] = 1;

nilai[1] = 3;

// Menampilkan elemen array

System.out.println(nilai[0]);

System.out.println(nilai[1]);

}


Selain itu bahasa pemrograman java juga memiliki array multi dimensi. Aray ini memiliki dimensi lebih dari satu. Untuk jelasnya perhatikan contoh Array multi dimensi berikut :

public static void ContohArray() {
int[][] nilai;
int i, j;

nilai = new int[2][2];
// Isi elemen array
nilai[0][0] = 1;
nilai[0][1] = 3;
nilai[1][0] = 2;
nilai[1][1] = 4;

// Menampilkan elemen array
for (i = 0; i < 2; i++) {
for (j = 0; j < 2; j++) {
System.out.println(nilai[i][j]);
}
}
}



----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Senin, 24 Mei 2010

Tips dan Trik Komputer : Preview Tab Firefox 3.x Dalam Bentuk 3D


Tips dan Trik komputer kali ini masih tentang Firefox, Preview Tab Firefox dalam bentuk 3D. Postingan sebelumnnya yg tak kalah menarik yaitu Menampilkan Kembali Halaman Website yang tertutup Firefox 3.5. Ternyata potingan tersebut banyak mendapat respon baik dari pembaca.

Pada saat browsing , feature tab memang sangat beguna. Tapi apabila jumlah tab yang dibuka terlalu banyak ,,pengguna mungkin akan kebingungan untuk memilih tab yang telah dibuka.Add on FoxTab memungkinkan pengguna browser Firefox untuk memilih dengan mudah apa yang telah anda buka dalam bentuk 3D, atau tampilan 3 Dimensi. Untuk menggunakannya, download add on tersebut. Caranya klik "Tools | Add-ons | Gets Add-ons ". Pada search all add-ons ketik FoxTab, tunggu kira2 berapa detik sampai ketemu. Terus klik "Add to Foreefox | Instal now".

Untuk membuka foxTab ini, anda dapat melakukannya dengan menggunakan ctombol shortcut yaitu [CTRL] + [Q]. Tool inin akan menampilkan semua tab yang sedang anda buka pada dalam bentuk 3D. Untuk dapat berpindah ke tab berikutnya anda dapat menggunakan keyboard ataupun scroll mouse. Klik salah satu gambar untuk membuka tab yang akan anda pilih.

Dari sumber yang saya dapatkan , anda perlu menginstal Adobe Flash Player terbaru agar dapat menggunakan FoxTab. Tapi saya sudah mencobanya dan hasilnya jadi, seperti gambar di atas. Daripada anda penasaran,, langsung saja dipraktekan. Semoga Tips dan Trik komputer kali ini dapat berguna unruk anda.

Referensi : Chip Edisi 04/2010


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 20 Mei 2010

Tips dan Trik Komputer : Menampilkan Kembali Halaman Website yang tertutup - Firefox 3.5


Tips dan trik komputer kali ini tentang mozilla firefox 3.5. Tips dan trik komputer saya dapatkan dari majalah Chip edisi 02/2010. Anda mungkin pernah menutup halaman browser windows secara tidak sengaja. Apabila kejadian tersebut anda alami, anda dapat membuka halaman ini kembali secara langsung.

Sebenarnya fungsi untuk membuka kembali halaman website yang tertutup sudah ada sejak lalma di firefox. Bahkan pada firefox versi 3.5. Anda dapat membuka halaman yang baru saja tertutup dengan cepat.

Untuk melakukannya, buka menu "History | Recently Closed Windows". Disini, halaman halaman web yang baru saja terbuka akan ditampilkan. Anda juga dapat menggunakan kombinasi shortcut [Ctrl]+[Shift]+[N] untuk membuka menu ini.

Sekedar tambahan, untuk melihat daftar halaman yang telah tertutup secara lebih detail, Anda dapat menggunakan feature History standar . Panel History dapat ditampilkan di bagian sidebar dengan menggunakan kombinasi shortchut [Ctrl]+[H].

Itu tips dan trik komputer yg dapat saya bagikan, selamat mencoba dan semoga berguna untuk anda.

Referensi : Majalah Chip 02/2010

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 15 Mei 2010

Pemrograman Java : Fungsi dan Prosedur Pada Pemrograman Java

Seperti halnya bahasa pemograman yang lain java juga memiliki fungsi dan prosedur yang berguna untuk memudahkan dan mengoptimalkan program.

Prosedur

Prosedur adalah kumpulan ekspresi-ekspresi algoritma yang berguna untuk menjalankan proses tertentu. Prosedur sudah banyak dikenal mulai dari bahasa mesin hingga bahasa level tinggi (Query).
Dalam bahasa Java prosedur biasanya diawali dengan kata “void”. Dan kebanyakan aplikasi berjalan melalui prosedur.

Fungsi

Fungsi dan prosedur memiliki kesamaan dalam bentuknya hanya saja fungsi memiliki nilai yang bisa dihasilkan kembali (Dikembalikan). Fungsi dibuat biasanya untuk menyederhanakan sebuah operasi. Ketika dua buah prosedur membutuhkan sebuah operasi yang sama maka operasi tersebut dapat ditulis kedalam fungsi sehingga bisa menghemat waktu penulisan tanpa harus menulis dua kali.
Dalam bahasa Java fungsi biasanya diawali dengan tipe data (int, char, bool). Dan diakhir statementnya terdapat kata “return”. Nilai yang direturn harus nilai yang sama seperti yang dideklarasikan di nama fungsi. perhatikan contoh dari prosedur dan fungsi dibawah ini :

public class FunctionProcedure {
public static void main(String[] args) {
int T, n;


n = Nilai(4, 4); //Fungsi Nilai dipanggil
T = n * 100;

System.out.println(T);
}

public static int Nilai(int a, int b) {
int n;

b = b * 2;
n = a + b;
return n;
}
}

Program diatas menggunakan fungsi nilai yang menghitung nilai a dan b setelah dihitung nilai hasil akan digunakan oleh prosedur main dan prosedur main akan menampilkan hasilnya.


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Jumat, 14 Mei 2010

Pemrograman C / C++ : Fungsi Scanf


Fungsi scanf merupakan fungsi yang digunakan pada bahasa pemrograman c untuk memasukan berbagi data, fungsi ini mirip dengan fungsi printf. Pada contoh program fungsi printf data sudah ditentukan dari dalam program , sedangkan program pada funngsi scanf akan maembaca masukkan dari keyboard, artinya akan ditentukan oleh pemakai melalui masukkan dari keyboard. Contoh penggunaan fungsi scanf dapat dilihat pada program berikut:

// Menghitung Luas Persegi Panjang

#include <stdio.h>
main()

{
float a,b,hasil;

printf ("Masukkan nilai panjang = ");
scanf ("%f",&a);
printf ("Masukkan nilai lebar =");
scanf ("%f",&b);

hasil = a*b;
printf ("Luas = %.2f\n",hasil);
}

Tampilan program:

Masukkan nilai panjang = 9.7
Masukkan nilai lebar = 6.5
Luas = 63.05

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Selasa, 11 Mei 2010

Jaringan Komputer : Jenis - Jenis Jaringan Komputer

1. LAN (Local Area Network)

LAN adalah jaringan yang dibatasi oleh area yang relatif kecil,umumnya dibatasi oleh area lingkungan, seperti sebuah kantor pada sebuah gedung , tiap-tiap ruangan pada sebuah sekolah. Biasanya jarak antarnode tidak lebih jauh dari sekitar 200 m.





2. MAN (Metropolitan)

Sebuah MAN biasanya meliputi area yang lebih besar dari LAN , misalnya antar gedung dalam suatu daerah (wilayah seperti propinsi atau negara bagian). Dalam hal ini jaringan menghubungkan beberapa buah jaringan kecil ke dalam lingkungan area yang lebih besar.Sebagai contoh, jaringan beberapa kantor cabang sebuah bank didalam sebuah kota besar yang dihubungkan antara satu dengan lainnya.




3. WAN (Wide Area Network)

WAN adalah jaringan yang biasanya sudah menggunakan media wireless, sarana satelit, ataupun kabel serat opik, karena jangkauannya lebih luas bukan hanya meliputi satu kota atau antar kota dalam satu wilayah tapi mulai menjangkau area / wilayah otoritas negara lain.

Sebuah contoh, jaringan komputer kantor City Bank yang ada di Indonesia ataupun yang ada di negara lain, yang saling berhubungan , jaringan ATM Master Card, Visa Card atau Cirrus yang terbesar di seluruh dunia,dan lain lain.

Biasanya WAN lebih rumit dan sangat kompleks dibanding LAN ataupun MAN. Menggunakan banyak sarana untuk menghubungkan antara LAN dan WAN ke dalam komunikasi global seperti internet , meski demikian antara LAN, MAN, dan WAN tidak banyak berbeda dalam beberapa hal. Hanya lingkupa areanya saja yagn berbeda satu dengan yang lain.




----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 08 Mei 2010

Pemrograman C / C++ : Fungsi Printf


Fungsi printf () merupakan fungsi yang digunakan pada bahasa pemrograman C untuk menampilkanberbagai jenis data yang dapat diformat karena fungsi ini dapat menggunakan kode kode format, yaitu karakter karakter konversi. Bentuk umum dari fungsi ini adalah:

printf ("string kontrol ", argumen1,argumen2,.....);

String kontrol dapat berupa keterangan beserta penentu format (seperti %d, %f dan lain lain). Argumen adalah data yang akan ditampilkan , dapat berupa variable, konstanta , maupun ungkapan. Contoh program untuk menampilkan karakter terformat adalah sebagai berikut:

//Format Karakter

#include <stdio.h >
main()
{

int tahun = 2002;
float pi = 3.14159;
printf (" Tahun %d\n", tahun);
printf (" Tahun %5d\n", tahun);
printf (" Nilai pi %.3f\n", pi);
printf (" Nilai pi %f\n", pi);
printf (" Komisi 15%%\n");
printf (" Nilai 15\%\n");
}

Tampilan Program;

Tahun 2002
Tahun 2002
Nilai pi 3.142
Nilai pi 3.141490
Komiai 15%
Nilai 15%

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 06 Mei 2010

Windows 7 - Tidak Perlu Restart Ulang Setelah Update



HUmmmm, sore hari setelah puas ber-chat ria lewat soutmix saya sempatkan untuk menulis Tips dan Triks komputer. Tips ini saya dapatkan dari majalah CHIP. Kalo denger kata Tips dan Triks Komputer pastinya anda semua penasaran, untuk itu langsung saja biar ga muluk-muluk.

Sebuah komputer apabila telah selesai melakukan proses Windows Update, maka perlu di restart dahulu. Hal ini tentunya akan membuang waktu anda. Untuk mengatur komputer agar tidak restart setelah selesai melakukan proses Windows Update caranya sangat mudah. Pertama , klik tombol “Start” Windows atau “Orb” lalu pilih “Search programs and files”. Di sini, ketik perintah ‘regedit’ lalu tekan [ENTER]. Jika muncul pop-up User Account Control (UAC), setujui saja pernyataannya dengan menekan tombol “Yes”. Setelah window registry editor terbuka, Anda dapat langsung mengakses folder “HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Polices\Microsoft\Windows”.

Berikutnya, pada panel sebelah kanan dari window registry editor, buat key baru dengan cara klik kanan mouse di area yang kosong lalu pilih menu konteks “New | Key” dan beri nama key tersebut dengan nama “WindowsUpdate”. Langkah berikutnya, klik kanan key “WindowsUpdate” yang baru dibuat lalu pilih menu konteks “New | Key” dan namakan key tersebut dengan “AU”. Kemudian, di bawah key “AU”, Anda perlu membangun sebuah DWORD baru.

Caranya, pilih key “AU” lalu klik kanan mouse di area yang kosong dan pilih menu konteks “New | DWORD (32-bit) Value. Berikan nama DWORD dengan nama “NoAutoRebootWithLoggedOnUsers”. Selanjutnya, modifikasi DWORD yang baru dibuat dengan mengklik kanan DWORD tersebut dan pilih menu “Modify”. Pada kolom value data, ketikkan angka ‘1′. Terakhir klik "OK" dan restart komputer anda.

Yuk langsung diparaktekin,,selamat mencoba!!!


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Rabu, 05 Mei 2010

Tips dan Trik Komputer : Bebaskan Gangguan Mouse pada Saat PC Tertidur


Malam hari seperti biasanya saya sempatkan untuk memposting sebuah tips dan trik komputer. Tips dan trik ini saya dapatkan tadi pagi, ketika saya membaca majalah CHIP edisi April 2010. Yuk langsung saja disimak,,,,! daripada anda penasaran.
Pada saat tertentu , Anda mungkin sengaja membiarkan komputer dalam keadaan idle , mungkin sekedar untuk menampilkan screensaver atau justru membiarkan PC tersebut bekerja menjalankan sebuah aplikasi tanpa harus digangu. Ada pula yang membiarkan komputerya dalam keadaan tidur. Namun, ketika tanpa sengaja mousnya bergerak karena terkena gerakan tangan , sistem yang beekrja pada komputer akan bereaksi dan mengembalikannya ke kondisi siap digunakan. Prosedur otomatis yang sebenarnya sangat berguna ini ternyata tidak selalu diinginkan oleh semua pengguna komputer. Ada yang mengiginkan agar kejadian yang tidak sengaja ini tidak ditanggapi oleh sistem sebagai tanda untuk bangun.

Hal seperti itu ternyata bisa dengan mudah diatasi pada komputer berbasiskan Windows 7. Hal pertama yang perllu anda lakukan adalah membuka window "Control Panel" melalui tombol "Orb" (tombol utama windows yang ada dopok kiri taksbar). Selajutnya buka "Hardware dan Sound" . Di bagian "Device dan Printers" , kilik pilihan "Mouse". Pada window pengaturan yang muncul, buka tab "Hardware". Lalu klik tombol "Properties" di kanan bawah. Kemudian , klik tombol "Change Settings" . Bukalah tab "Power Management" lalu hapus tanda cek pada kontak pilihan "Allow this device to wake the computer". Setelah selesai , kli tombol "OK" beberapa kali untuk kembali ke dekstop.

Selamat Mencoba..............!!!!???


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Senin, 03 Mei 2010

Tips dan Trik Komputer : Shortcut Mozilla Firefox


Postingan kali ini saya akan membahas tentang Shortcut pada Mozilla Firefox. Apa itu mozilla firefox? Pastinya kalian kalian semua sudah tahu. Mozilla Firefox adalah alat Browser Internet yang berguna untuk mencari dan mengunjungi situs Web.

Tapi seperti sayur tanpa garam,apabila anda tidak tahu berbagai shortcut yang ada pada program ini. Ini adalah beberapa shorcut Mozilla firefox dan fungsinya :

Alt+Panah Kanan : Pindah ke halaman selanjutnya
Alt+Panah Kiri : Pindah ke halaman sebelumnya
Ctrl+Panah Bawah : Memilih search engine selanjutnya
Ctrl+Panah Atas : Memilih search engine sebelumya
Ctrl+Tab : Pindah tab selanjutnya
Ctrl+shift+Tab : Pindah ke tab sebelumnya
Ctrl+Enter : Menambah awalan "www." dan akhiran ".com" ke alamat yang dituju
Ctrl+shift+Enter : Menambah awalan "www." dan akhiran ".org" ke alamat yang dituju
Shift+Enter : Menambah awalan "www." dan akhiran ".net" ke alamat yang dituju
Ctrl+Shift+R : Refresh
Ctrl+F4 : Tutup tab akhir
Ctrl+shift+W : Tutup firefox


Mungkin itu dulu tips yang bisa saya berikan. Mungkin masih ada shortcut yang belum saya tuliskan, untuk itu silakan kasih comentnya.

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 01 Mei 2010

Pemrograman Java : Pernyataan Kondisi Pada Java

Pernyataan if merupakan salah satu bentuk pernyataan berkondisi yang berguna untuk pengambilan keputusan terhadap dua buah kemungkinan pernyataan.

Jika if memiliki dua buah kondisi maka if akan mengandung kata else. if juga memungkinkan untuk lebih dari dua kemungkinan.

Contoh:

public static void ValidasiNilai() {
int a, b, c;

a = 3;
b = 5;
c = a + b;
c = c / 4;
if (c < c ="=""> 4) {
System.out.println("Nilai Tinggi");
} else {
System.out.println("Nilai Tidak Cocok");
}
}

Selain if java juga memiliki pernyataan kondisi lainnya yaitu switch. pernyataan switch memungkinkan untuk melakukan sejumlah tindakan berbeda terhadap sejumlah kemungkinan nilai.

Contoh:

public static void HitungNilai() {
int a, b, c;

a = 1;
b = 2;
c = a + b;
switch (c) {
case 3:
System.out.println("Hasilnya Benar!");
break;
default:
System.out.println("Hitung lagi!");
break;
}
}

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...
 

Komentar Terakhir

Belajar Ilmu Komputer Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon Supported by : Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa