Jumat, 17 September 2010

Pulau Informatika

Banyak negara yang mempunyai tempat – tempat yang terkenal di dunia. Dengan mengingat tempat itu menjadikan semua orang berpikir akan negara tersebut. Contoh saja, apabila orang menyebut menara “Eifel” maka pikiran kita langsung menuju kota Paris, Perancis. Indonesiapun memiliki tempat yang terkenal di dunia. Misalnya saja Borobudur, Borobudur merupakan peninggalan sejarah dari nenek moyang bangsa Indonesia. Selain itu di Indonesia juga ada pulau Bali, yang terkenal dengan nama pulau Dewata menjadikan Indonesia dapat dikenal di luar negeri.

Negara Indonesia memiliki banyak pulau. Sampai – sampai banyak pulau yang belum dinamai. Tapi pulau yang banyak tersebut hanya sedikit yang terkenal sampai ke penjuru dunia.


Pulau Informatika

Apa itu pulau informatika ? Pulau informatika adalah pulau yang nantinya akan digunakan sebagai tempat belajar tentang ilmu teknologi baik untuk warga negara Indonesia maupun negara lain. Selain itu Pulau Informatika juga akan digunakan untuk mengawasi pulau pulau yang terdapat di Indonesia. Pulau informatika ini merupakan gagasan dari salah satu Dosen di STIMIK Amikom Yogyakarta. Pulau informatika nantinya akan di buat di Pulau Laut, Kalimantan Selatan.

Gambar. Pulau Laut

Dengan adanya pulau informatika diharapkan apabila ada orang yg igin belajar teknologi maka akan datang ke Pulau Informatika.Dan menjadikan nama Indonesia lebih terkenal di dunia.

----------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Selasa, 14 September 2010

Serangan Ke Situs Malaysia Semakin Banyak

Serangan ke situs Malaysia dilaporkan meningkat pesat. Para pemilik situs pun diminta untuk lebih mewaspadai kemungkinan serangan dedemit maya ketika libur lebaran.

Seperti yang dikatakan pihak Malaysian Communications and Multimedia Commission (MCMC), telah ada peningkatan aktivitas deface dengan target situs-situs Malaysia.

Sejumlah situs yang diretas dilaporkan meningkat dari 168 kasus pada bulan Agustus, kini menjadi 262 kasus pada minggu pertama bulan September ini.

"Pemilik situs Malaysia didesak untuk terus memperbaiki dan mengamankan aplikasi situs dengan menambahkan tambalan dan service pack terbaru," tulis MCMC. "Ini untuk memperbaiki berbagai kelemahan yang dapat dimanfaatkan para hacker," imbuhnya.

MCMC juga menyarankan para pemilik situs untuk mengalokasikan waktu di tengah libur panjang lebaran untuk memantau situs mereka. Seperti dikutip detikINET dari The Star, Rabu (8/9/2010), tahun lalu juga dilaporkan peningkatan deface serupa terjadi sepanjang liburan.

Pihak MCMC sendiri mengatakan akan terus memantau situasi melalui pusat pemantauan keamanan cyber yang diprakarsai oleh National Cyber Security Plolicy (NCSP) Malaysia.

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 04 September 2010

Indonesia Diserang Hacker Malaysia-China

Koalisi dedemit maya Malaysia dan China kini membalas dendam kepada Indonesia. Salah satu situs pemerintah kini menjadi korban deface.

Pada Senin (7/6/2010) pada situs yang beralamat di lampungtengah.go.id tersebut telah berkibar bendera Malaysia dan China, diiringi sebuah lagu dari kelompok musik ERA.
Berikut ini adalah pesan yang dikeluarkan oleh dedemit maya yang menyebut diri mereka China/Malaysia Hacker Union.

-->We already very patient to indonesia hacker
-->Do you remember? May 28?.
-->Indonesia's military invasion of Malaysia News!
-->Today we fought back to lead a coalition operation!
-->BY: China / Malaysia Hacker Union
-->China and Malaysia, we will give network security!!!
-->And please dont ever try to hack malaysia/china website again!!!
We will continue to revenge!

Dilihat dari isi pesannya, sepertinya mereka bertujuan membalas dendam akibat perlakuan para dedemit maya Indonesia, yang menyerang situs Malaysia pada 28 Mei lalu. Mereka mengancam akan melakukan hal yang sama jika para dedemit maya Indonesia masih berulah.

Kemarin saya mencoba untuk membuka situs tersebut ternyata masih dalam perbaikan, tapi hari ini situs yang beralamat di lampungtengah.go.id sudah dapat dibuka kembali. Hacker Bukan Cracker

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 02 September 2010

Tips Menghemat Baterai iPhone


Memang sangat menyebalkan,apabila kehabisan baterai saat dalam perjalanan. Begitu pun dengan iPhone yang banyak fitur multimedianya. Sebenarnya, ada beberapa trik agar baterai iPhone bisa lebih tahan lama. Ini tips dan trik agar baterai iPhone bisa bertahan lama.

1. Matikan fitur push notification
Fitur ini menjadi 'pembunuh' terbesar baterai pada iPhone. Untuk beberapa alasan, pengembang aplikasi biasanya mengaktifkan fitur ini. Namun, banyak juga yang tidak. Untuk menonaktifkannya, masuk ke setting.

2. Matikan push email
iPhone tidak secanggih BlackBerry untuk urusan push email. Berdasar pengalaman detikINET, baterai iPhone hanya bertahan selama dua jam saja jika fitur ini diaktifkan. Buka email pada saat tertentu saja. Ini cukup membantu menghemat baterai ponsel.

3. Matikan fitur yang tidak digunakan
Matikan fitur Wifi dan 3G jika sedang tidak digunakan dalam perjalanan. Ini cukup bikin baterai cepat habis. Begitu pun aplikasi lain yang harus diatur manual. Segera matikan aplikasi yang tidak terpakai.

4. Matikan backgroud task
Para pengguna tidak seharusnya melakukan ini, tapi sekarang iPhone dengan iOS4 sudah bisa digunakan secara multitasking jadi bisa dengan mudah menemukan aplikasi yang memakan baterai banyak.

5. Atur kecerahan layar secara otomatis
Bila pengguna berada dalam ruang sedikit gelap maka layar iPhone akan lebih terang untuk memudah penglihatan. Begitupun sebaliknya, saat gelap layar akan redup. Faktor brightness sangat berpengaruh terhadap performa baterai.

6. Perhatikan feedback game
Banyak game yang memanfaatkan fitur getar pada iPhone untuk mensimulasikan feedback, tentunya ini akan memboroskan baterai ponsel. Matikan saja fitur getarnya.

7. Persiapkan baterai cadangan
Baterai yang dimaksud bukan sembarang baterai seperti ponsel lainnya. Belakangan, ada beberapa casing iPhone yang juga menawarkan fitur baterai eksternal di dalamnya. Tapi harganya lumayan mahal. Ini hanya opsi saja.

8. Sinkronkan iPhone secara berkala
Walau pengguna tidak menginstal aplikasi baru, akan lebih baik untuk menyinkronkan iPhone dengan update firmware terbaru. Konon, beberapa update Apple juga bisa meningkatkan daya baterai ponsel.

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Rabu, 18 Agustus 2010

Topologi Ring

Topologi Ring adalah Topologi jaringan yang berupa lingkaran tertutup yang berisi node node. Signal mengalir mengalir dalam dua arah sehingga dapat menghindarkan terjadinya collision sehingga memungkinkan terjadinya pergerakan data yang sangat cepat.
Semua komputer saling tersambung membentuk lingkaran. Data yang dikirim diberi adress tujuan sehingga dapat menuju komputer yang dikirim.Tiap stasiun (komputer) dapat diberi repeater yang berfungsi sebagai :

Listen state

Tiap bit dikirim kembali dengan mengalami delay waktu.

transmit Rate

Bila bit yang berasal dari paket lebih besar dari ring maka repeater akan mengembalikan ke pengirim. Bila terdapat beberapa paket dalam ring , repeater yang tengah memancarkan, menerima bit dari paket yang dikirimnya harus menampung dan memancarkan kembali.

Bypass State

Berfungsi untuk menghilangkan waktu dari stasiun yang tidak aktif.

Keuntungan Topologi Ring:

- Kegagalan koneksi akibat gangguan media dapat diatasi lewat jalur lain yang masih terhubung.

Gambar Topologi Ring:

Topologi jaringan


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Jumat, 13 Agustus 2010

Hack Komputer : Hack Shutdown PC

Kali ini saya mau ngasih tau cara hack komputer seseorang. Lebih detailnya sih hack shutdown PC atau bisa disebut mematikan Pc/ komputer seseorang. Mungkin bagi anda yang senang meenjahili komputer orang bisa mencoba cara ini. Berikut cara yang bisa anda lakukan:

1. Masuk RUN, carannya klik Start kemudian pilih menu RUN
2. ketik cmd pada kotak dialog RUN
3. Enter

Setelah itu muncul tuh tampilan Comand Prompt atau disebut DOS Promt. Ini dia contoh tampilan gambarnya:

Hack komputer

Dari Comand Promt, ketik perintah shutdown.exe -i. Tentunya tekan enter.

Muncullah kotak dialog Remote Shutdown Dialog. Anda bisa mencoba coba menjahili atau mematikan komputer orang. Tekan tombol Browse untuk melanjutkan proses Shutdown. Lihat gambar berikut di bawah ini :

Hack komputer

Silakan mencoba apabila anda ingin iseng iseng menjahili komputer milik orang lain.

Mungkin anda perlu baca Hacker Bukan Cracker dan juga artikel yang tidak kalah menariknya Teknik Teknik Hacking Web

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Jumat, 06 Agustus 2010

Topologi jaringan : Topologi Bus

Topologi Jaringan adalah gambaran perencanaan hubungan antarkomputer dalam Local Area Network yang umumnya menggunakan kabel,dengan konektor, ethernet card, dan perangkat pendukung lainnya. Baca artikel sebelumnya Jenis Jenis Jaringan Komputer

Ada beberapa jenis topologi yang terdapat pada komputer pada jaringan lokal area, seperti:
Topologi Bus

Topologi ini meruakan bentangan satu kabel yang kedua ujungnya ditutup,dimana sepanjang kabel terdapat node node. Signal kabel dengan topologi bus dilewati satu arah sehingga memungkinkan sebbuah collision terjadi.
Keuntungan Topologi Bus:

setiap komputer dapat saling berhubungan secara langsung.
Murah, karena tidak memakai banyak media dan kabelyang dipakai banyak tersedia di pasaran.

Kerugian Topologi Bus :

Sering tejadi hang atau crass talk, yaitu apabila lebih dari satu pasang memakai jalur di waktu yang sama, harus bergantian atau ditambah relay.

Gambar topologi BUS :

Topologi bus

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 31 Juli 2010

Pemrograman c/c++ : Menghitung Luas Bola

Dibawah ini adalah contoh program untuk menghitung luas bola dalam bahasa pemrograman c/c++. Setelah sebelumnya saya telah menuliskan Fungsi Printf dan Fungsi Scanf

inilah program untuk menghitung luas bola :

algoritma pseudocede nya:

pi=3.14
input=jejari
luas=pi*4*jejari*jejari

script program dalam bahasa c/c++ :

/*Menghitung luas bola*/

#include<stdio.h>
#define pi 3.14

main()
{
float luas;
float jejari;
}

printf("Menghitung luas bola\n");
printf("Masukkan nilai jejari :");
scanf("%f",&jejari);
luas=pi*4*jejari*jejari;
printf("Luas bola :%5.2f\n",luas);
}

Tampilan program:

Menghitung luas bola
Masukkan nilai jejari : 3
Luas bola : 113.04

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 29 Juli 2010

Teknik Teknik Hacking Web

Keinginan saya untuk mengetahui teknik teknik hacking web membuat saya surfing di internet, pastinya lewat google, dan inilah hasilnya. Setelah sebelumnya saya menjelaskan bahwa hacker bukan cracker. Ada macam-macam cara hacking atau criminal untuk dapat mengancam jaringan web. Berikut ini ada beberapa teknik hacking :

Reconnaissance
Dalam teknik ini, criminal dapat memperoleh informasi mengenai target system, termasuk username, password, parameter input, program atau bahasa script, tipe server, dan system operasi.

Probe
Dalam fase ini criminal mendeteksi kelemahan system SQL injection termasuk dalam teknik ini dan banyak digunakan untuk menemukan hal tersembunyi dan lubang keamanan yang ada.

Toehold
Criminal akan memproses fase ini ketika penyusup masuk ke dalam system, membangun koneksi, biasanya menyerang session, mencari informasi system dan mulai mengeksploitasi kelemahan keamanan.

Advancement
Fase ini criminal akan mencari konfigurasi error dan mengubah ke account user yang masih unprivileged menjadi priilege, atau bergerak dari normal user dengan sedikit izin akses menjadi administrator, dimana setelah itu criminal akan mendapatkan full akses untuk membuat, menghapus, memodifikasi, menerima atau memindahkan file dan informasi.

Stealth
Langkah stealth ini berupa penyamaran keberadaan penyusup yang sudah masuk ke system. Langkah tersebut dilakukan dengan mengakses dan memodifikasi log file untuk menghilangkan bukti yang dapat memberitahukan user mengenai serangan tersebut.

Listening Port
Dalam listening port tersebut, penyusup akan mengeset backdoor, yakni program jahat yang akan memastikan aktivitas selanjutnya tidak bisa dilakukan. Program itu dinamakan stealtha, atau tool backdoor, atau sniffer. Selain itu, penyusup juga dapat memberikan informasi yang salah ketika user mengakses file dan memproses jaringan system, dengan tujuan untuk menyamarkan keberadaan user.

Takeover
Digunakan untuk memperluas control dari satu system ke system lain di jaringan yang sama. Penyusup dapat menggunakan sniffer untuk mendeteksi informasi di host lain, seperti username dan password. Step ini dapat digunakan untuk menemukan host computer yang belum terkena hack sehingga penyusup dapat mengakses host lain. Step ini umumnya dilakukan dengan bahasa pemrograman yang simpe dan dikontrol oleh programmer.

Sumber : http://surgaku.com/iptek/macam-macam-teknik-hacking-web.html



----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Jumat, 16 Juli 2010

Tukaran Link

Banyak dari teman yang mengajak untuk saling tukeran link. Maka dari itu saya membuat tempat di blog ini khusus untuk tukar link dengan anda. Bagi yang berminat silakan copy paste code di bawah ini dan pasang pada blog anda. Jangan lupa beritahu saya dengan memberikan komentar pada kolom komentar agar saya juga memasang link anda.

Copy paste kode ini di blog atau web anda:

<a href="http://belajar-tentangkomputer.blogspot.com" title="Belajar Ilmu Komputer">BELAJAR ILMU KOMPUTER</a>

Dan hasilnya adalah seperti ini BELAJAR ILMU KOMPUTER

Mari tukeran link

Link Teman :

PULSA SELULAR

AKHAR'S BLOG

DENADNAN

Trick And Tips Computer

EL SUOL PC

SUN RISE

anggasona-anotherbestblog

Garten Paradise
Muliardy Banun Online

Belajar seo blogspot

Risky Rionaldy

"PIK Remaja "Al-Hikmah"

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Minggu, 27 Juni 2010

Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat

Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat. Itulah keyword yang dipakai BEM FASILKOM UMB Maksud kata itu yaitu untuk mendukung agar blogger indonesia berinternet aman, sehat dan manfaat. Walaupun saya masih newbie dalam kontes SEO, tapi tetap ikut meramaikan karena keyword yang di pakai berhubungan dengan blogger inIndonesia, yaitu Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat.
Disini saya akan membahas tema tentang Manfaat & tips berinternet sehat dan aman bermain jejaring sosial. Jejaring Sosial, kalian semua pasti tidak asing lagi dengan kata itu. Jejaring Sosial seperti facebook, Friendster dan Twitter adalah sedikit contoh dari jejaring sosial yang populer. Bahkan mungkin kalian semua sudah mempunyai akun pada jejaring sosial tersebut. Disini saya akan memberikan gambaran tentang Manfaat & tips berinternet sehat dan aman bermain jejaring sosial.

Manfaat Jejaring Sosial

Jejaring sosial ternyata banyak manfaatnya walaupun ada beberapa dampak negatif yang ditimbulkannya. Oke disini saya tidak akan membahas dampak yang ditimbulkannya melainkan manfaat yang ditimbulkannya. Adapun manfaat bermain jejaring sosial adalah:

1. Kita dapat bertemu dengan teman lama.
Apabila kita berpisah dengan teman smp bahkan sd dan kita sudah jarang berkomunikasi bahkan tidak pernah berkomunikasi , di situs jejaring sosial kita bisa menemukannya. Contohnya Facebook. Kita tinggal menuliskna nama di pencarian orang, langsung ketemu dengan orang yang kiata cari. Begitu mudah bukan bertemu dengan teman lama.

2. Mendapatkan Teman Baru
Di jejaring sosial seperti facebook khususnya, karena memang facebook merupakan jejaring sosial yang paling terkenal saat ini, mencari teman baru sangatlah mudah. Karena hampir semua anak muda sudah mempunyai akun facebook. Kita tinggal memilih siapa yang akan dijadikan teman.

3. Kita bisa sharing dan berbagi ilmu dengan teman yang lain
Ya berbagi ilmu tidak hanya terjadi di dunia nyata, di dunia mayapun kita bisa mendapatkan ilmu yang tidak kalah pentingnya.

Adapun Tips sehat dan aman bermain jejaring sosial khususnya facebook:

1. Hati hati jangan sembarangan approve ayau add friend.
Sebelumnya pertimbangkan dahulu, dengan cara melihat profilnya.

2. Dalam mengisi data diri atau profil jangan terlalu lengkap, secukupnya saja.

3.Jangan mudah di ajak untuk ketemuan sebelum kita tau persis orang yang tersebut.

4. Hati hati dalam mengupdate status

5. Hati hati dalam mengupload foto.

6. Hati hati dalam menandai foto.

7. Hati hati apabila anda di tandai dalam sebuah foto, apabila sekiranya tidak baik, kita hapus saja.

8. Hati hati dengan pasword anda, jangan sampai orang lain mengetahuinya.

9. Apabila akun anda di hack, sebaiknya laporkan kepada pihak facebook.

ya, mungkin itu sedikit gambaran tentang Manfaat & tips berinternet sehat dan aman bermain jejaring sosial. Kata terakhir yang akan menutup postingan ini adalah Blogger Indonesia dukung internet aman, sehat & manfaat

KONTES SEO BEM FASILKOM UMB 2010


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 26 Juni 2010

Pemrograman Java : Input Output Pada Java

Kali ini Belajar Ilmu Komputer akan membahas Input Output Pada Java. Sebelumnya telah saya bahas tentang Array pada Java . Dalam pemograman Java user juga bisa melakukan inputan dari keyboard. Cara tersebut disediakan java dalam sebuah objek class BufferedReader. perhatikan contoh berikut :

import java.io.BufferedReader;
import java.io.IOException;
import java.io.InputStreamReader;

public class IOApp {
public static void main(String[] args) {
String Tmp = "";
BufferedReader BacaText = new BufferedReader
(new InputStreamReader
(System.in));

System.out.println("Masukan sebuah string : ");
try {
Tmp = BacaText.readLine();
} catch(IOException ex) {
ex.printStackTrace();
}
System.out.println("Output : " + Tmp);
}
}

Pada contoh diatas program menggunakan perintah import yang berfungsi untuk mereferensikan suatu class tertentu ke dalam program yang mengimport. dalam hal ini. java.io.BufferedReader dan laiinnya. yang nantinya akan digunakan.


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Rabu, 23 Juni 2010

Hacker Bukan Cracker

Hacker Bukan Cracker , itulah sebauh slogan yang diusung muslimhackers.net untuk mengenalkan kepada kita bahwa sebenarnya hacker berbeda dengan cracker. Muslim Hackers berbeda dengan komunitas hackers pada umumnya karena di Muslim Hackers tidak hanya membahas tentang keilmuan IT saja tetapi juga membahas tentang ilmu-ilmu Keislaman. Harapannya agar masyarakat IT dan masyarakat Islam di Indonesia tidak hanya mempelajari IT saja tetapi juga mantap ilmu agamanya ilmu yang dimiliki bisa dimanfaatkan dengan benar dan bermanfaat bagi orang lain. Atau jika dibalik, tidak hanya mempelajari tentang ilmu agama saja tetapi juga mempelajari teknologi agar metode dakwah Islam lebih maju.


Pengertian hacker yang diusung oleh Muslim Hackers tidak terbatas pada hacker yang berkutat di area security/keamanan komputer saja tetapi dalam artian luas yaitu semua fokus keilmuan komputer dan teknologi serupa. Tetapi seiring berjalannya waktu, istilah “hacker” sering disamakan cracker. Hal itu membuat pandangan masyarakat terhadap hacker menjadi negatif.

Sebenarnya apa sih beda antara hacker dan cracker ?
Berdasarkan apa yang pernah saya baca dan berhubung saya juga bergelut di dunia TI, jadi saya sedikit tau beda antara hacker dan cracker :



Hacker

1.Lebih memfokuskan pada kegiatan menganalisa kelemahan suatu sistem atau situs. Selanjutnya akan melaporkan kejadian ini agar dapat diperbaiki untuk hasil yang lebih baik.
2.Seorang hacker mau membagikan ilmunya untuk kepentingan yang baik
3.Hacker mempunyai etika dalam melakukan kegiatan hacking

Cracker

1.Melakukan kegiatan merusak dengan program yang dibuatnya sendiri. Misal pembobolan ATM.
2.Mempunyai Ip adress tidak bisa dilacak
3.Kegiatanya merugikan orang lain

Dari perbedaan itu dapat diambil kesimpulan bahwa "Hacker Bukan Cracker"

Hacker adalah adalah seseorang yang mencari kelemahan suatu sistem atau situs dan melaporkannya bahkan mampu memperbaikinya.

Cracker
adalah seseorang yang mampu membuat program perusak dan digunakan untuk keuntungan sendiri dan kegiatanya merugikan orang lain.


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Tips dan Trik Komputer : Cara Menampilkan Hidden File dan Folder

Tips dan trik komputer kali ini yaitu cara menampilkan hidden file dan folder (file dan folder yang tersembunyi). Setelah sebelumnya saya pernah memberikan tips dan trik komputer bagaimana mengembalikan kembali folder yang hilang.

Seringkali ada file system atau file penting yang dirasa tidak perlu ditampilkan secara umum dihidden / disembunyikan oleh windows. Itulah alasan saya mengapa saya menulisankan post ini.

Pada sistem operasi Windows, pada tiap windows yang terbuka seperti saat kita mengklik ganda MyComputer akan terdapat menu-menu seperti File, Edit , View, Favorites, dan Tools

Inilah langkah-langkah untuk menampilkan hidden file dan folder:

1. Pilih menu Tools > Folder Options.

2. Lalu pilih tab View, lalu cari folder Files and Folders > kemudian Hidden Files and Folders,

3. Kemudian klik radio button Show Hidden files and folders

Itulah sedikit tips dan trik komputer yang dapat saya bagikan, semoga bermanfaat


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Senin, 21 Juni 2010

Tips danTrik Komputer : Mitos dan Fakta tentang Windows XP

Tidak setiap tips yang dipublikasikan benar-benar membawa peningkatan kecepatan atau kinerja. Beberapa di antaranya bahkan menghasilkan efek sebaliknya. Berikut ini adalah beberapa 'kekeliruan' penting yang beredar.

Mengoptimalkan L2-cache

Mitos: Dalam setting standar, Windows XP mampu mengelola maksimal 256 KB dari L2-cache yang terintegrasi dalam CPU. Melalui registry-tweak Anda dapat meningkatkan nilai tersebut dan Windows menjadi lebih cepat.

Fakta: Saat boot, bagian inti sistem operasi yang disebut sebagai Hardware Abstraction Layer (HAL) akan memeriksa kapasitas L2-cache yang tersedia di CPU lalu menyampaikannya kepada Windows. Jika ukuran cache tidak dapat diketahui—apa pun alasannya—Windows XP akan menetapkan nilainya ke 256 KB. Ini sebabnya mengapa Windows menjadi lamban. Semua CPU sejak Pentium II sudah mendukung pemeriksaan L2-cache oleh HAL. Intel menyebut fungsi ini sebagai 'Associative L2-cache Design'. Pada CPU lama, registry-tweak sama sekali tidak berguna karena besarnya L2-cache lebih kecil dari 256 KB.

Memperbesar IOPageLock dalam registry

Mitos: Inti sistem operasi mendapat lebih banyak RAM jika nilai IOPageLock diperbesar. Akses ke registry ini mempercepat Windows karena perintah dapat diambil lebih cepat dari RAM.

Fakta: Tips ini memang berfungsi pada Windows NT4 dan Windows 2000 keluaran awal. Namun, dengan adanya Service Pack 1 untuk Windows 2000, Microsoft sengaja menghapus fungsi tersebut. Ini dikonfirmasikan oleh Jamie E. Hanrahan—salah seorang pengembang kernel—di website www.cmkrnl.com. Kesimpulannya, tips ini tidak ada efeknya pada semua sistem Windows 2000 sejak SP1.

RAM yang kosong mempercepat Windows

Mitos: Jika RAM secara teratur dikosongkan dengan sebuah file batch atau RAM-tool, Windows akan bekerja jauh lebih cepat dan lancar.

Fakta: Windows sering menyimpan file sementara yang masih dibutuhkannya dalam RAM. Jika RAM terus menerus dibersihkan, Windows terpaksa menyimpannya di hard disk. Karena akses ke hard disk perlu waktu lebih lama, Windows bukannya menjadi lebih cepat, malah lebih lambat.

Shutdown Windows sebelum mematikan PC

Mitos: Hal-hal buruk akan terjadi jika Anda mematikan PC tanpa men-shutdown Windows. Hard disk bisa rusak, kehilangan data, atau koneksi ke jaringan tak lagi berfungsi setelah restart.

Fakta: Jika Anda mematikan PC ketika hard disk sedang bekerja, Anda memang mendapat file yang tak dapat dibaca karena belum tuntas ditulis ke hard disk. Data baru yang belum sempat tersimpan akan hilang. CHIP melakukan crash-test dengan mematikan begitu saja sebuah PC Windows XP Home berkali-kali. Banyak aplikasi seperti Word dibiarkan terbuka, koneksi jaringan dan Internet juga belum diputus. Ternyata PC tetap berfungsi tanpa masalah.

Jika koneksi ke jaringan tidak lagi berfungsi, yang rusak adalah file konfigurasi Windows yang kemungkinan sedang terbuka ketika PC dimatikan bukan hardware-nya. Kesimpulannya, mematikan PC begitu saja tidak merusak hardware seperti hard disk atau LAN-card. Namun, proses shut down yang benar akan menjamin data Anda tidak rusak.

Jika RAM besar, cache juga harus diperbesar

Mitos: Jika RAM Anda lebih dari 512 MB, perbesar nilai entri registry 'DisablePaging Executive' dan 'LargeSystemCache' untuk meningkatkan performa sistem.

Fakta: Itu tidak benar. Kedua entri ini adalah untuk menetapkan sesering apa Windows menyimpan perubahan pada file-file sistem dan sejenisnya secara otomatis pada hard disk. Bila jumlah akses ke hard disk dikurangi, data akan tersimpan lebih lama dalam RAM. Akibatnya, sebagian besar RAM tidak lagi tersedia bagi aplikasi dan layanan sehingga mereka menjadi lebih lamban karena harus selalu menunggu hingga tersedia RAM yang dibutuhkan. Server jaringan dengan Windows 2000 Server memang menjadi lebih cepat karena sistem pengelolaan RAM-nya berbeda, tetapi pada Windows versi lain akan berdampak sebaliknya.

Sumber : http://www.chip.co.id/guides/trik-trik-baru-windows-xp-tips-terbaru-windows-xp-7.html


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 05 Juni 2010

Registry : Mengembalikan Kembali Folder yang Hilang

Tips dan trik komputer yang akan saya tuliskan kali ini berhubungan dengan registry. Kita akan bermain registry untuk mengembalikan kembali folder yang hilang. Tips dan trik komputer memang sering saya postkan di blog ini, karena banyak respon baik dari pembaca,seperti shortchut keyboard.

Kadang virus menyembunyikan folder. Sering kali kita mengira bahwa folder kita tersebut sudah terhapus. Tapi sebenarnya ,jika memang folder tersebut hanya disembunyikan saja,kita bisa menampilkannya lagi lewat registry.

HKEY_LOCAL_MACHINE>Software>Microsoft>windows>CurrentVersion >Explorer>DocFolderPaths.

-Pilih menu Edit>New>String value dan beri nama sesuai dengan username yang digunakan di Windows (Chippers)
-Klik ganda pada value tersebut dan masukan path tempat dimana documents anda berada (misalnya, D\Documents)


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 03 Juni 2010

Tips dan Trik Komputer : Shortcut Keyboard Windows

Sudah 1 minggu saya tidak posting di blog ini. Banyaknya tugas final project,yg membuat saya sibuk dengan urusan tugas yg mesti saya selesaikan. Dan kali ini saya akan memberikan Tips dan Trik Komputer. Tips dan Trik Komputer yang akan saya berikan adalah shortcut keyboard untuk sistem operasi windows. Postingan ini semoga dapat bermanafaat bagi anda , khususnya para pengguna aktif komputer. Anda pasti sudah pernah mendengar istilah short cut keyboard? Short cut keyboard adalah langkah efisiensi untuk melakukan/mengoprasikan program dalam sistem operasi dengan menekan beberapa tombol pada keyboard. Ini dia beberapa shortcut keyboard yg ada:

Windows sistem kunci kombinasi
* F1: Bantuan
* CTRL + ESC: Open Start menu
* ALT + TAB: Beralih di antara program yang terbuka
* ALT + F4: Keluar dari program
* SHIFT + DELETE: Menghapus item secara permanen
* Windows Logo + L: Mengunci komputer (tanpa menggunakan tombol CTRL + ALT + DELETE).

Windows program kunci kombinasi
* CTRL + C: Salin
* CTRL + X: Cut
* CTRL + V: Paste
* CTRL + Z: Undo
* CTRL + B: Bold
* CTRL + U: Underline
* CTRL + I: Italic


Klik mouse / keyboard modifier kombinasi untuk shell objek
* Klik SHIFT + kanan: Menampilkan menu shortcut yang berisi alternatif perintah
* Klik SHIFT + double click: Menjalankan perintah default alternatif (item kedua pada menu)
* Klik ALT + double click: Menampilkan sifat
* SHIFT + DELETE: Menghapus item segera tanpa menempatkannya di Recycle Bin

Perintah General keyboard-only
* F1: Mulai Windows Bantuan
* F10: Mengaktifkan menu bar
* SHIFT + F10 Membuka menu pintas untuk item yang dipilih (ini adalah sama dengan mengklik kanan objek
* CTRL + ESC: Membuka menu Start (gunakan tombol PANAH untuk memilih item)
* CTRL + ESC atau ESC: Memilih tombol Start (tekan TAB untuk memilih taskbar, atau tekan SHIFT + F10 untuk menu konteks)
* CTRL + SHIFT + ESC: Membuka Windows Task Manager
* ALT + DOWN PANAH: Membuka daftar drop-down box
* ALT + TAB: Beralih ke program lain berjalan (tahan tombol ALT kemudian tekan tombol TAB untuk melihat jendela tugas-switching)
* SHIFT: Tekan dan tahan tombol SHIFT saat Anda memasukkan CD-ROM untuk memotong fitur otomatis yang dijalankan
* ALT + SPACE: Menampilkan jendela utama's System menu (dari menu System, Anda dapat mengembalikan, memindahkan, mengubah ukuran, meminimalkan, memaksimalkan, atau menutup jendela)
* ALT + - (ALT + tanda hubung): Menampilkan Multiple Document Interface (MDI) anak jendela System menu (dari menu Sistem anak MDI jendela, Anda dapat mengembalikan, memindahkan, mengubah ukuran, meminimalkan, memaksimalkan, atau menutup jendela anak)
* CTRL + TAB: Berpindah ke jendela anak berikutnya Multiple Document Interface (MDI) program
* ALT + huruf bergaris bawah pada menu: Membuka menu
* ALT + F4: Menutup jendela aktif
* CTRL + F4: Menutup Beberapa saat Document Interface (MDI) window
* ALT + F6: Beralih di antara beberapa jendela dalam program yang sama (misalnya, ketika Cari kotak dialog Notepad ditampilkan, ALT + F6 switch antara dialog Cari kotak dan jendela Notepad utama)

Shell obyek dan folder umum / shortcut Windows ExplorerUntuk objek yang dipilih:
* F2: Ubah nama objek
* F3: Cari semua file
* CTRL + X: Cut
* CTRL + C: Salin
* CTRL + V: Paste
* SHIFT + DELETE: seleksi Hapus segera, tanpa memindahkan item ke Recycle Bin
* ALT + ENTER: Buka properti untuk objek yang dipilih
Untuk menyalin fileTekan dan tahan tombol CTRL sambil men-drag file tersebut ke folder lain.

Untuk membuat cara pintasTekan dan tahan tombol CTRL + SHIFT saat Anda men-drag file ke desktop atau folder.

Folder umum/ shortcut control
* F4: Selects the Go To A Folder kotak yang berbeda-beda dan bergerak ke bawah entri dalam kotak (jika toolbar aktif di Windows Explorer)
* F5: merefresh jendela aktif.
* F6: Moves antara panel di Windows Explorer
* CTRL + G: Membuka Go To Folder tool (pada Windows 95 Windows Explorer only)
* CTRL + Z: Undo perintah terakhir
* CTRL + A: Memilih semua item di jendela
* BACKSPACE: Pindah ke folder induk
* Klik + SHIFT + tombol Close: Untuk folder, menutup folder saat ini ditambah semua folder induk


Windows Explorer pohon kontrol
* Keypad *: Perluas segala sesuatu di bawah pilihan saat ini
* Keypad +: Perluas pilihan saat ini
* Keypad -: runtuh pilihan saat ini.
* PANAH KANAN: Perluas pilihan saat ini jika tidak diperluas, jika tidak pergi ke child pertama
* LEFT ARROW: runtuh pilihan saat ini jika diperluas, jika tidak pergi ke parent

Properties kontrol
* CTRL + TAB / CTRL + SHIFT + TAB: Pindah melalui properti tab


Aksesibilitas pintas
* Tekan SHIFT lima kali: Menampilkan StickyKeys dan mematikan
* Tekan ke bawah dan terus tombol SHIFT tepat untuk delapan detik: Menampilkan FilterKeys dan mematikan
* Tekan ke bawah dan terus tombol NUM LOCK selama lima detik: Menampilkan ToggleKeys dan mematikan
* Waktu ALT + SHIFT kiri + NUM LOCK: Menampilkan MouseKeys dan mematikan
* Waktu ALT + SHIFT kiri + PRINT SCREEN: Menampilkan kontras tinggi dan mematikan

Microsoft Natural Keyboard kunci
* Windows Logo: Start menu
* Windows Logo + R: Run dialog box
* Windows Logo + M: Minimize semua
* SHIFT + Windows Logo + M: Undo meminimalkan semua
* Windows Logo + F1: Bantuan
* Windows Logo + E: Windows Explorer
* Windows Logo + F: Mencari file atau folder
* Windows Logo + D: meminimalkan semua jendela yang terbuka dan menampilkan desktop
* CTRL + Windows Logo + F: Cari komputer
* CTRL + Windows Logo + TAB: Pindah fokus dari Start, ke toolbar Quick Launch, ke system tray (gunakan PANAH KANAN atau KIRI PANAH untuk memindahkan fokus ke item pada toolbar Quick Launch dan system tray)
* Windows Logo + TAB: Cycle melalui tombol taskbar
* Windows Logo + Break: kotak dialog Properti Sistem
* Aplikasi kunci: Menampilkan menu shortcut untuk item yang dipilih


Microsoft Natural Keyboard dengan perangkat lunak diinstal IntelliType
* Windows Logo + L: Log off Windows
* Windows Logo + P: Mulai Manager Cetak
* Windows Logo + C: Membuka Control Panel
* Windows Logo + V: Mulai Clipboard
* Windows Logo + K: Membuka kotak dialog Keyboard Properties
* Windows Logo + I: Membuka kotak dialog Properti Mouse
* Windows Logo + A: Mulai Aksesibilitas Pilihan (jika terpasang)
* Windows Logo + spasi: Menampilkan daftar tombol pintas Microsoft IntelliType
* Windows Logo + S: matikan CAPS LOCK dan mematikan

Kotak Dialog perintah keyboard
* TAB: Pindah ke kontrol berikutnya dalam kotak dialog
* SHIFT + TAB: Pindah ke kontrol sebelumnya di kotak dialog
* Spasi: Jika kontrol saat ini adalah sebuah tombol, klik tombol ini. Jika kontrol saat ini adalah kotak cek, ini matikan kotak centang. Jika kontrol saat ini adalah pilihan, ini memilih opsi tersebut.
* ENTER: Setara dengan mengklik tombol yang dipilih (tombol dengan garis besar)
* ESC: Setara dengan mengklik tombol Batal
* ALT + huruf bergaris bawah di item kotak dialog: Pindah ke item tersebut


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 27 Mei 2010

Pemrograman Java : Array Bahasa pemrograman Java

Array adalah objek yang dapat menyimpan sejumlah data. Elemen yang disimpan pada array dapat berupa tipe data primitif ataupun instant kelas.

Untuk menggunakannya, array pertama kali harus dideklarasikan terlebih dahulu contoh : int[] nilai; Setelah itu untuk penciptaan objek array dan penugasan objek ke variable array di lakukan dengan menggunkan kata kunci new. Bentuknya sebagai berikut : nilai = new int[3]. Objek array dengan elemen tipe integer sebanyak 3 buah di alokasikan di dalam memori komputer dan objek ini dirujuk oleh variabel nilai. Perhatikan program berikut:

public static void ContohArray() {

int[] nilai;

nilai = new int[2];

// Isi elemen array

nilai[0] = 1;

nilai[1] = 3;

// Menampilkan elemen array

System.out.println(nilai[0]);

System.out.println(nilai[1]);

}


Selain itu bahasa pemrograman java juga memiliki array multi dimensi. Aray ini memiliki dimensi lebih dari satu. Untuk jelasnya perhatikan contoh Array multi dimensi berikut :

public static void ContohArray() {
int[][] nilai;
int i, j;

nilai = new int[2][2];
// Isi elemen array
nilai[0][0] = 1;
nilai[0][1] = 3;
nilai[1][0] = 2;
nilai[1][1] = 4;

// Menampilkan elemen array
for (i = 0; i < 2; i++) {
for (j = 0; j < 2; j++) {
System.out.println(nilai[i][j]);
}
}
}



----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Senin, 24 Mei 2010

Tips dan Trik Komputer : Preview Tab Firefox 3.x Dalam Bentuk 3D


Tips dan Trik komputer kali ini masih tentang Firefox, Preview Tab Firefox dalam bentuk 3D. Postingan sebelumnnya yg tak kalah menarik yaitu Menampilkan Kembali Halaman Website yang tertutup Firefox 3.5. Ternyata potingan tersebut banyak mendapat respon baik dari pembaca.

Pada saat browsing , feature tab memang sangat beguna. Tapi apabila jumlah tab yang dibuka terlalu banyak ,,pengguna mungkin akan kebingungan untuk memilih tab yang telah dibuka.Add on FoxTab memungkinkan pengguna browser Firefox untuk memilih dengan mudah apa yang telah anda buka dalam bentuk 3D, atau tampilan 3 Dimensi. Untuk menggunakannya, download add on tersebut. Caranya klik "Tools | Add-ons | Gets Add-ons ". Pada search all add-ons ketik FoxTab, tunggu kira2 berapa detik sampai ketemu. Terus klik "Add to Foreefox | Instal now".

Untuk membuka foxTab ini, anda dapat melakukannya dengan menggunakan ctombol shortcut yaitu [CTRL] + [Q]. Tool inin akan menampilkan semua tab yang sedang anda buka pada dalam bentuk 3D. Untuk dapat berpindah ke tab berikutnya anda dapat menggunakan keyboard ataupun scroll mouse. Klik salah satu gambar untuk membuka tab yang akan anda pilih.

Dari sumber yang saya dapatkan , anda perlu menginstal Adobe Flash Player terbaru agar dapat menggunakan FoxTab. Tapi saya sudah mencobanya dan hasilnya jadi, seperti gambar di atas. Daripada anda penasaran,, langsung saja dipraktekan. Semoga Tips dan Trik komputer kali ini dapat berguna unruk anda.

Referensi : Chip Edisi 04/2010


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 20 Mei 2010

Tips dan Trik Komputer : Menampilkan Kembali Halaman Website yang tertutup - Firefox 3.5


Tips dan trik komputer kali ini tentang mozilla firefox 3.5. Tips dan trik komputer saya dapatkan dari majalah Chip edisi 02/2010. Anda mungkin pernah menutup halaman browser windows secara tidak sengaja. Apabila kejadian tersebut anda alami, anda dapat membuka halaman ini kembali secara langsung.

Sebenarnya fungsi untuk membuka kembali halaman website yang tertutup sudah ada sejak lalma di firefox. Bahkan pada firefox versi 3.5. Anda dapat membuka halaman yang baru saja tertutup dengan cepat.

Untuk melakukannya, buka menu "History | Recently Closed Windows". Disini, halaman halaman web yang baru saja terbuka akan ditampilkan. Anda juga dapat menggunakan kombinasi shortcut [Ctrl]+[Shift]+[N] untuk membuka menu ini.

Sekedar tambahan, untuk melihat daftar halaman yang telah tertutup secara lebih detail, Anda dapat menggunakan feature History standar . Panel History dapat ditampilkan di bagian sidebar dengan menggunakan kombinasi shortchut [Ctrl]+[H].

Itu tips dan trik komputer yg dapat saya bagikan, selamat mencoba dan semoga berguna untuk anda.

Referensi : Majalah Chip 02/2010

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 15 Mei 2010

Pemrograman Java : Fungsi dan Prosedur Pada Pemrograman Java

Seperti halnya bahasa pemograman yang lain java juga memiliki fungsi dan prosedur yang berguna untuk memudahkan dan mengoptimalkan program.

Prosedur

Prosedur adalah kumpulan ekspresi-ekspresi algoritma yang berguna untuk menjalankan proses tertentu. Prosedur sudah banyak dikenal mulai dari bahasa mesin hingga bahasa level tinggi (Query).
Dalam bahasa Java prosedur biasanya diawali dengan kata “void”. Dan kebanyakan aplikasi berjalan melalui prosedur.

Fungsi

Fungsi dan prosedur memiliki kesamaan dalam bentuknya hanya saja fungsi memiliki nilai yang bisa dihasilkan kembali (Dikembalikan). Fungsi dibuat biasanya untuk menyederhanakan sebuah operasi. Ketika dua buah prosedur membutuhkan sebuah operasi yang sama maka operasi tersebut dapat ditulis kedalam fungsi sehingga bisa menghemat waktu penulisan tanpa harus menulis dua kali.
Dalam bahasa Java fungsi biasanya diawali dengan tipe data (int, char, bool). Dan diakhir statementnya terdapat kata “return”. Nilai yang direturn harus nilai yang sama seperti yang dideklarasikan di nama fungsi. perhatikan contoh dari prosedur dan fungsi dibawah ini :

public class FunctionProcedure {
public static void main(String[] args) {
int T, n;


n = Nilai(4, 4); //Fungsi Nilai dipanggil
T = n * 100;

System.out.println(T);
}

public static int Nilai(int a, int b) {
int n;

b = b * 2;
n = a + b;
return n;
}
}

Program diatas menggunakan fungsi nilai yang menghitung nilai a dan b setelah dihitung nilai hasil akan digunakan oleh prosedur main dan prosedur main akan menampilkan hasilnya.


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Jumat, 14 Mei 2010

Pemrograman C / C++ : Fungsi Scanf


Fungsi scanf merupakan fungsi yang digunakan pada bahasa pemrograman c untuk memasukan berbagi data, fungsi ini mirip dengan fungsi printf. Pada contoh program fungsi printf data sudah ditentukan dari dalam program , sedangkan program pada funngsi scanf akan maembaca masukkan dari keyboard, artinya akan ditentukan oleh pemakai melalui masukkan dari keyboard. Contoh penggunaan fungsi scanf dapat dilihat pada program berikut:

// Menghitung Luas Persegi Panjang

#include <stdio.h>
main()

{
float a,b,hasil;

printf ("Masukkan nilai panjang = ");
scanf ("%f",&a);
printf ("Masukkan nilai lebar =");
scanf ("%f",&b);

hasil = a*b;
printf ("Luas = %.2f\n",hasil);
}

Tampilan program:

Masukkan nilai panjang = 9.7
Masukkan nilai lebar = 6.5
Luas = 63.05

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Selasa, 11 Mei 2010

Jaringan Komputer : Jenis - Jenis Jaringan Komputer

1. LAN (Local Area Network)

LAN adalah jaringan yang dibatasi oleh area yang relatif kecil,umumnya dibatasi oleh area lingkungan, seperti sebuah kantor pada sebuah gedung , tiap-tiap ruangan pada sebuah sekolah. Biasanya jarak antarnode tidak lebih jauh dari sekitar 200 m.





2. MAN (Metropolitan)

Sebuah MAN biasanya meliputi area yang lebih besar dari LAN , misalnya antar gedung dalam suatu daerah (wilayah seperti propinsi atau negara bagian). Dalam hal ini jaringan menghubungkan beberapa buah jaringan kecil ke dalam lingkungan area yang lebih besar.Sebagai contoh, jaringan beberapa kantor cabang sebuah bank didalam sebuah kota besar yang dihubungkan antara satu dengan lainnya.




3. WAN (Wide Area Network)

WAN adalah jaringan yang biasanya sudah menggunakan media wireless, sarana satelit, ataupun kabel serat opik, karena jangkauannya lebih luas bukan hanya meliputi satu kota atau antar kota dalam satu wilayah tapi mulai menjangkau area / wilayah otoritas negara lain.

Sebuah contoh, jaringan komputer kantor City Bank yang ada di Indonesia ataupun yang ada di negara lain, yang saling berhubungan , jaringan ATM Master Card, Visa Card atau Cirrus yang terbesar di seluruh dunia,dan lain lain.

Biasanya WAN lebih rumit dan sangat kompleks dibanding LAN ataupun MAN. Menggunakan banyak sarana untuk menghubungkan antara LAN dan WAN ke dalam komunikasi global seperti internet , meski demikian antara LAN, MAN, dan WAN tidak banyak berbeda dalam beberapa hal. Hanya lingkupa areanya saja yagn berbeda satu dengan yang lain.




----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 08 Mei 2010

Pemrograman C / C++ : Fungsi Printf


Fungsi printf () merupakan fungsi yang digunakan pada bahasa pemrograman C untuk menampilkanberbagai jenis data yang dapat diformat karena fungsi ini dapat menggunakan kode kode format, yaitu karakter karakter konversi. Bentuk umum dari fungsi ini adalah:

printf ("string kontrol ", argumen1,argumen2,.....);

String kontrol dapat berupa keterangan beserta penentu format (seperti %d, %f dan lain lain). Argumen adalah data yang akan ditampilkan , dapat berupa variable, konstanta , maupun ungkapan. Contoh program untuk menampilkan karakter terformat adalah sebagai berikut:

//Format Karakter

#include <stdio.h >
main()
{

int tahun = 2002;
float pi = 3.14159;
printf (" Tahun %d\n", tahun);
printf (" Tahun %5d\n", tahun);
printf (" Nilai pi %.3f\n", pi);
printf (" Nilai pi %f\n", pi);
printf (" Komisi 15%%\n");
printf (" Nilai 15\%\n");
}

Tampilan Program;

Tahun 2002
Tahun 2002
Nilai pi 3.142
Nilai pi 3.141490
Komiai 15%
Nilai 15%

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 06 Mei 2010

Windows 7 - Tidak Perlu Restart Ulang Setelah Update



HUmmmm, sore hari setelah puas ber-chat ria lewat soutmix saya sempatkan untuk menulis Tips dan Triks komputer. Tips ini saya dapatkan dari majalah CHIP. Kalo denger kata Tips dan Triks Komputer pastinya anda semua penasaran, untuk itu langsung saja biar ga muluk-muluk.

Sebuah komputer apabila telah selesai melakukan proses Windows Update, maka perlu di restart dahulu. Hal ini tentunya akan membuang waktu anda. Untuk mengatur komputer agar tidak restart setelah selesai melakukan proses Windows Update caranya sangat mudah. Pertama , klik tombol “Start” Windows atau “Orb” lalu pilih “Search programs and files”. Di sini, ketik perintah ‘regedit’ lalu tekan [ENTER]. Jika muncul pop-up User Account Control (UAC), setujui saja pernyataannya dengan menekan tombol “Yes”. Setelah window registry editor terbuka, Anda dapat langsung mengakses folder “HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Polices\Microsoft\Windows”.

Berikutnya, pada panel sebelah kanan dari window registry editor, buat key baru dengan cara klik kanan mouse di area yang kosong lalu pilih menu konteks “New | Key” dan beri nama key tersebut dengan nama “WindowsUpdate”. Langkah berikutnya, klik kanan key “WindowsUpdate” yang baru dibuat lalu pilih menu konteks “New | Key” dan namakan key tersebut dengan “AU”. Kemudian, di bawah key “AU”, Anda perlu membangun sebuah DWORD baru.

Caranya, pilih key “AU” lalu klik kanan mouse di area yang kosong dan pilih menu konteks “New | DWORD (32-bit) Value. Berikan nama DWORD dengan nama “NoAutoRebootWithLoggedOnUsers”. Selanjutnya, modifikasi DWORD yang baru dibuat dengan mengklik kanan DWORD tersebut dan pilih menu “Modify”. Pada kolom value data, ketikkan angka ‘1′. Terakhir klik "OK" dan restart komputer anda.

Yuk langsung diparaktekin,,selamat mencoba!!!


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Rabu, 05 Mei 2010

Tips dan Trik Komputer : Bebaskan Gangguan Mouse pada Saat PC Tertidur


Malam hari seperti biasanya saya sempatkan untuk memposting sebuah tips dan trik komputer. Tips dan trik ini saya dapatkan tadi pagi, ketika saya membaca majalah CHIP edisi April 2010. Yuk langsung saja disimak,,,,! daripada anda penasaran.
Pada saat tertentu , Anda mungkin sengaja membiarkan komputer dalam keadaan idle , mungkin sekedar untuk menampilkan screensaver atau justru membiarkan PC tersebut bekerja menjalankan sebuah aplikasi tanpa harus digangu. Ada pula yang membiarkan komputerya dalam keadaan tidur. Namun, ketika tanpa sengaja mousnya bergerak karena terkena gerakan tangan , sistem yang beekrja pada komputer akan bereaksi dan mengembalikannya ke kondisi siap digunakan. Prosedur otomatis yang sebenarnya sangat berguna ini ternyata tidak selalu diinginkan oleh semua pengguna komputer. Ada yang mengiginkan agar kejadian yang tidak sengaja ini tidak ditanggapi oleh sistem sebagai tanda untuk bangun.

Hal seperti itu ternyata bisa dengan mudah diatasi pada komputer berbasiskan Windows 7. Hal pertama yang perllu anda lakukan adalah membuka window "Control Panel" melalui tombol "Orb" (tombol utama windows yang ada dopok kiri taksbar). Selajutnya buka "Hardware dan Sound" . Di bagian "Device dan Printers" , kilik pilihan "Mouse". Pada window pengaturan yang muncul, buka tab "Hardware". Lalu klik tombol "Properties" di kanan bawah. Kemudian , klik tombol "Change Settings" . Bukalah tab "Power Management" lalu hapus tanda cek pada kontak pilihan "Allow this device to wake the computer". Setelah selesai , kli tombol "OK" beberapa kali untuk kembali ke dekstop.

Selamat Mencoba..............!!!!???


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Senin, 03 Mei 2010

Tips dan Trik Komputer : Shortcut Mozilla Firefox


Postingan kali ini saya akan membahas tentang Shortcut pada Mozilla Firefox. Apa itu mozilla firefox? Pastinya kalian kalian semua sudah tahu. Mozilla Firefox adalah alat Browser Internet yang berguna untuk mencari dan mengunjungi situs Web.

Tapi seperti sayur tanpa garam,apabila anda tidak tahu berbagai shortcut yang ada pada program ini. Ini adalah beberapa shorcut Mozilla firefox dan fungsinya :

Alt+Panah Kanan : Pindah ke halaman selanjutnya
Alt+Panah Kiri : Pindah ke halaman sebelumnya
Ctrl+Panah Bawah : Memilih search engine selanjutnya
Ctrl+Panah Atas : Memilih search engine sebelumya
Ctrl+Tab : Pindah tab selanjutnya
Ctrl+shift+Tab : Pindah ke tab sebelumnya
Ctrl+Enter : Menambah awalan "www." dan akhiran ".com" ke alamat yang dituju
Ctrl+shift+Enter : Menambah awalan "www." dan akhiran ".org" ke alamat yang dituju
Shift+Enter : Menambah awalan "www." dan akhiran ".net" ke alamat yang dituju
Ctrl+Shift+R : Refresh
Ctrl+F4 : Tutup tab akhir
Ctrl+shift+W : Tutup firefox


Mungkin itu dulu tips yang bisa saya berikan. Mungkin masih ada shortcut yang belum saya tuliskan, untuk itu silakan kasih comentnya.

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Sabtu, 01 Mei 2010

Pemrograman Java : Pernyataan Kondisi Pada Java

Pernyataan if merupakan salah satu bentuk pernyataan berkondisi yang berguna untuk pengambilan keputusan terhadap dua buah kemungkinan pernyataan.

Jika if memiliki dua buah kondisi maka if akan mengandung kata else. if juga memungkinkan untuk lebih dari dua kemungkinan.

Contoh:

public static void ValidasiNilai() {
int a, b, c;

a = 3;
b = 5;
c = a + b;
c = c / 4;
if (c < c ="=""> 4) {
System.out.println("Nilai Tinggi");
} else {
System.out.println("Nilai Tidak Cocok");
}
}

Selain if java juga memiliki pernyataan kondisi lainnya yaitu switch. pernyataan switch memungkinkan untuk melakukan sejumlah tindakan berbeda terhadap sejumlah kemungkinan nilai.

Contoh:

public static void HitungNilai() {
int a, b, c;

a = 1;
b = 2;
c = a + b;
switch (c) {
case 3:
System.out.println("Hasilnya Benar!");
break;
default:
System.out.println("Hitung lagi!");
break;
}
}

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Senin, 26 April 2010

Pemrograman Java : Blok Pernyataan Pada Java

Pada pemrograman Java terdapat blok pernyatan. Yang dimaksud dengan blok pernyataan adalah sekelompok pernyataan yang berada dalam tanda kurung kurawal ( { … } ). Bentuk seperti ini juga akan digunakan di beberapa pernyataan-pernyataan lainnya.

Variabel yang didefinisikan dalam suatu blok pernyataan bersifat local bagi blok tersebut. Begitu keluar dari blok, variable tersebut akan tidak berguna. Perhatikan contoh blok pernyataan brikut :

// File : BlokPernyataan

public class BlokPernyataan {

public static void main(String[] Args) {
System.out.println("Contoh Blok Pernyataan ");
int x = 10;

System.out.println("Sebelum blok penyataan");
System.out.println("x = " + x);
{ // Awal blok pernyataan
int y;

y = 50; // Hanya dikenal di blok ini
x = x + y
System.out.println("Di blok pernyataan");
System.out.println("x = " + x);
System.out.println("y = " + y);
} // Akhir blok pernyataan

System.out.println("Setelah blok pernyataan");
System.out.println("x = " + x);
}
}

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Minggu, 25 April 2010

Pemrograman C / C++ : Fungsi Dalam Bahasa C/C++

Program Bahasa C pada hakekatnya tersusun atas sejumlah blok fungsi. Sebuah program minimal mengandung sebuah fungsi utama main ( main() ). Setiap fungsi terdiri dari suatu atau beberapa pernyatan yang secara keseluruhan dimaksudkan untuk melaksanakan tugas khusus.

Bagian pernyataan fungsi ( sering disebut tubuh fungsi)n diawalai dengan tanda kurung kurung kurawal buka ( { ) dan diakhiritanda kkurung kurawal tutup ( } ).

Namun ketika dalam kenyataan suatu fungsi bisa saja tidak mengandung pernyataan sama sekali seperti yang diperlihatkan dalam contoh berikut:

Main()
{

}

Walaupun fungsi tidak mempunyai pernyataan ,namun kurung kurawal harus tetap ada , karena mengisaratkan awal dan akhir definisi fungsi. secara umum suatu fungsi mempunyai bentuk sebagai berikut:

Nama-fungsi (daftar parameter)
Deklarasi parameter;
{
tubuh fungsi
}

Contoh Program C :



Contoh Program C++ :



Itu se
dikit tentang fungsi penyusun dalam bahasa C/C++. Untuk pembahasan mengenai fungsi yang lebih lanjut ,akan saya berikan di posting berikutnya.

----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Jumat, 23 April 2010

Jaringan Komputer : Pengertian Jaringan Komputer


Jaringan komputer adalah himpunan "interkoneksi" antara 2 komputer autonomous atau lebih yang terhubung dengan media transmisi kabel atau tanpa kabel(wireles). Bila sebuah komputer dapat membuat komputer lainya restart, shutdown, atau melakukan kontrol lainya, maka komputer komputer tersebut bukan autonomous (tidak melakukan kontrol terhadapa kkomputer lain dengan akses penuh).

Dua unit komputer dikatakan terkoneksi apabila keduanya bisa saling bertukar data atau informasi , berbagi resourse yang dimiliki,seperti file ,printer, media penyimpana (hardisk, floppy disk, cd-rom, flasdisk, dll). Data yangberupa teks atau audio, maupun video bergerak melalui media kabel ataul tanpa kabel sehingga memungkinkan pengguna komputer dalam jaringan komputer dapat saling bertukar file atau data, mencetak pada printer sama dan menggunakan hardware/ software yang terhubung dalam jaringan secara bersama sama.

Tiap komputer , printer atau periferal yang terhubung dalam jaringan disebut dengan node. sebuah jaringan komputer sekurang kurangnya terdiri dari dua unit komputer atau lebih. Dapat berjumlah puluhan komputer, ratusan, ribuan, atau bahkan jutaan node yang saling terhubung satu sama lain

Sumber : "Pengantar Jaringan Komputer (Melwin Syafrizal )"


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Pemrograman C / C++ : Komentar Pada Program C atau C++

Komentar pada C/C++ dapat diletakan pada awal atau akhir suatu baris instruksi, jika diperlukan. Dalam C atau C ++, suatu komentar ditulis dengan diawali tanda /* dan diakhiri tanda */ atau //.

Contoh komentar adalah sebagai berikut :
/* Ini hanya sebagai contoh*/
// Ini program pertamaku

Contoh yang mengandung keterangan lebih dari satu baris :

awal keterangan
/* ====================================*
* program ini sebagai contoh *
* Di buat oleh : Isa azhari *
* Tanggal 18 April 2010*
* Semoga bermanfaat bagi yang membaca *
*====================================*/
akhir keterangan

Keterangan Program tidak ikut di eksekusikan sehingga di abaikan pada saat program yang dibuat dijalankan.

Ternyata simple kan ngasih komentar pada C/C++...??


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...

Kamis, 22 April 2010

Jaringan Komputer : Sejarah Jaringan Komputer


Tiga abad sebelum sekarang , masing masing ditandai dengan dominasi yang berbeda. Abad ke-18 didominasi oleh perkembangan sistem mekanik yang mengiringi revolusi industri. Abad ke -19 merupakan jaman mesin uap. Abad ke-20 teknologi radio,tv dan komputer memegang peran untuk pengumpulan , pengolahan, dan media distribusi informasi. Abad ke-21 ini , dimana teknologi jaringan komputer global mampu menjangkau seluruh wilayah dunia, pengembangan sistem dan teknologi yang digunakan, pentebaran melalui media internet, peluncuran satelit satelit komunikasi dan perangkat komunikasi wireles, menndai awal abad milenium.

Sejak memasyarakatnya internet dan dipasarkannya sistem operasi windows 95 oleh Microsoft Inc.,menghubungkan beberapa komputer baik komputer pribadi maupun server dengan sebuah jaringan dari jenis LAN sampai WAN menjadi hal yang mudah dan biasa. Demikian pula dengan konsep dowmsizing maupun lightsizing yang bertujuan menekan anggaran belanja khususnya dalam peralatan komputer, hal ini menyebabkan kebutuhan akan sebuah jaringan komputer merupakan suatu hal yang tidak bisa dielakan lagi.

Sumber : "Pengantar Jaringan Komputer (Melwin Syafrizal )"


----------------------------------
Dukung Isa pada Kontes Seo Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa
Continue Reading...
 

Komentar Terakhir

Belajar Ilmu Komputer Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon Supported by : Amikom Blogger Community Goes To Karimunjawa